Breaking

Post Top Ad

Your Ad Spot

Senin, 22 Maret 2021

Olimpiade Tokyo Tetapkan Larangan Masuk untuk Penonton Internasional

Olimpiade Tokyo sendiri masih dilanda banyak masalah menjelang tanggal pembukaannya pada tanggal 23 Juli, dan antusiasme untuk acara tersebut kini semakin meredam dengan pengumuman bahwa penonton dari luar negeri tidak akan diizinkan masuk ke tempat kompetisi Olimpiade maupun upacara pembukaan/penutupan.

Keputusan yang dicapai bersama oleh Panitia Penyelenggara Olimpiade Tokyo, IOC, pemerintah metropolitan Tokyo, dan pemerintah nasional Jepang, adalah salah satu yang diduga banyak pihak telah diputuskan beberapa waktu yang lalu. Dengan tingkat infeksi Jepang yang lebih rendah daripada banyak negara lain, dan vaksinasi baru saja dimulai di Jepang, kemungkinan wisatawan masuk yang memicu gelombang infeksi baru telah menjadi titik diskusi yang sering muncul tentang jenis tindakan protokol kesehatan yang perlu diambil.

Ketua Panitia Seiko Hashimoto menjelaskan prioritasnya dengan:

“Sangat disayangkan [penonton dari luar negeri tidak diperbolehkan masuk], tapi ini adalah resolusi yang dicapai untuk menyelenggarakan Olimpiade dengan cara yang aman dan terjamin bagi atlet yang bertanding dan masyarakat Jepang.”

Saat mengatakan “masyarakat Jepang” Hashimoto mengacu pada penduduk Jepang, bukan warga negara Jepang atau etnis Jepang, karena penduduk asing dalam kategori itu tidak dilarang menghadiri acara Olimpiade Tokyo.

Gubernur Tokyo Yuriko Koike juga mengungkapkan kesedihannya saat menyebut keputusan itu “tidak dapat dihindari”.

“Sebagai kota tuan rumah, ini adalah kesempatan bagi orang-orang dari seluruh dunia untuk secara langsung mengalami dan menikmati atraksi dan budaya Tokyo bersama dengan penduduk lokal kami, dan sangat disayangkan telah terjadi seperti ini.”

Larangan juga mempengaruhi Paralimpiade Tokyo, yang dijadwalkan dibuka pada 24 Agustus, satu bulan setelah Olimpiade. Namun, larangan itu sendiri mungkin mubazir, karena Jepang masih ditutup untuk perjalanan turis internasional, dan mungkin tidak dibuka kembali pada saat Olimpiade dijadwalkan dimulai. Dalam mengumumkan larangan masuk, pejabat mengutip tidak hanya masalah infeksi, tetapi juga ketidakmampuan untuk menjamin kedatangan/keberangkatan yang mudah dari Jepang bagi wisatawan.

Koike melanjutkan  bahwa “Saya pikir orang-orang dari seluruh dunia yang berinteraksi satu sama lain melalui Internet dapat menjadi aspek baru Olimpiade dan Paralimpiade” dan mengungkapkan harapannya bahwa dengan menonton penyelesaian dari jarak jauh, mereka dapat rasa berbagi pengalaman dan hubungan emosional di antara penggemar. Namun, kesempatan bagi penggemar dari negara lain untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat Tokyo adalah perkembangan yang menyedihkan, walau memang diperlukan.

Sumber: Soranews

The post Olimpiade Tokyo Tetapkan Larangan Masuk untuk Penonton Internasional appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Berita Anime, Manga, Figure, dan Kehidupan di Jepang – Jurnal Otaku Indonesia https://ift.tt/2Pd8R4S

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Your Ad Spot