Breaking

Post Top Ad

Your Ad Spot

Kamis, 21 Januari 2021

Penulis Mushoku Tensei Jawab Kritisi Penonton Atas Protagonisnya

Rifujin na Magonote selaku penulis orisinal dari Mushoku Tensei baru-baru ini membahas kritikan yang cukup sering dilayangkan pada Rudeus selaku protagonis seri.

Terjemahan Tweet adalah sebagai berikut:

Ada banyak orang yang tidak bisa menerima protagonis Mushoku Tensei tetap mesum bahkan setelah dia bereinkarnasi. Ini sama dengan karya orisinalnya. Tapi ini bukan berarti dia memiliki banyak penyesalan karena tindakannya di kehidupan sebelumnya. Itu sebabnya dalam proses isekai dia tidak perlu merasa, “Aku kali ini akan menjalani hidup dengan serius! Dan berhenti mesum!”

Saat ini dalam karya aslinya, dia 100% mesum dan 0% serius pada saat dia lahir. Ketika dia memutuskan untuk “menjalani hidup dengan serius,” kadarnya jadi 20% mesum dan 80% serius, tetapi karena anime tidak menyertakan momen perubahan itu, rasio mesum terasa lebih besar dibandingkan dengan karya aslinya.

Saya juga berpikir bahwa ketika usil pada celana dalam Roxy, dia masih belum berakulturasi di dunia lain, dan dia setengah menganggap orang lain selain dirinya sebagai karakter video game. Saya agak berpikir bahwa dia masih tidak menyadari orang lain memiliki kehidupan mereka sendiri. Pemahamannya tentang orang lain naik di akhir episode 2 dan di episode 3, jadi nantikanlah!

Menurut saya, seiring dengan meningkatnya tingkat pemahamannya, dia akan mengurangi tindakan kriminal dan lebih paham perasaan orang lain. Namun, sifat dasarnya sebagai orang mesum tidak akan berubah, jadi jika kalian itu salah satu dari orang-orang yang berpikir bahwa menjadi orang mesum itu buruk, saya harap kalian tidak terlalu memikirkannya!

Di tweet lain, dia juga membahas perlunya menggambarkan kegelapan di kehidupan Rudeus sebelumnya, dia mengatakan bahwa “Salah satu konsep Mushoku Tensei adalah ketika seseorang bereinkarnasi ke dunia lain, kalian akan menghadapi banyak dilema serupa dari dunia ebelumnya (terutama yang berkaitan dengan hubungan manusia), jadi untuk orang-orang yang berpikir, ‘Dia akan mengulangi kehidupan ketika dia bereinkarnasi, kan? (lol),’ Saya harap kalian juga terus menonton anime.

Header: Asanagi
Sumber: ANN

The post Penulis Mushoku Tensei Jawab Kritisi Penonton Atas Protagonisnya appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Berita Anime, Manga, Figure, dan Kehidupan di Jepang – Jurnal Otaku Indonesia https://ift.tt/3qBQwMb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Your Ad Spot