Breaking

Post Top Ad

Your Ad Spot

Kamis, 21 Januari 2021

ODEX Indonesia Umumkan Penayangan Lokal Stand by Me Doraemon 2

ODEX Indonesia telah menayangkan 2 PV untuk “Stand by Me Doraemon 2” dengan subtitel Inggris pada saluran Youtube mereka. Sesuai materi promo, film direncanakan tayang pada Februari 2021 ini.

Pemutaran film di Jepang seharusnya dilakukan pada 7 Agustus 2020, namun harus tertunda 20 November 2020 karena pandemi coronavirus.

Satoshi Tsumabuki kembali memerankan Nobita dewasa, sementara Nobuko Miyamoto memerankan nenek Nobita. Para pemeran reguler seperti Wasabi Mizuta, Megumi Oohara, Yumi Kakazu, Subaru Kimura, dan Tomokazu Seki kembali tentunya memerankan Doraemon, Nobita (muda), Shizuka, Giant, dan Suneo.

Ryuichi Yagi dan Takashi Yamazaki (Kiseijuu live-action) kembali dari film pertama sebagai sutradara, dengan Yamazaki sekali lagi menulis naskahnya. Naoki Sato (Blood-C) menjadi komposer musiknya. Studio Shin-Ei Animation, Shirogumi dan ROBOT Communications berperan sebagai penggarap animasinya. Distributor filmnya masih dipegang oleh TOHO.

Kisah film ini sebagian besar akan berdasarkan pada film Doraemon dari tahun 2000: Obachan no Omoide, tetapi akan menambahkan cerita orisinal, termasuk kisah cinta Shizuka dan Nobita yang juga hadir dalam film Stand By Me Doraemon sebelumnya.

Film Stand by Me Doraemon yang pertama adalah film 3D CG pertama seri ini, yang menghasilkan 8,38 miliar yen di Jepang dan lebih dari 10 miliar yen di seluruh dunia.

Pada 7 Agustus 2020, film “Doraemon the Movie: Nobita’s New Dinosaur” juga telah diputar perdana di bioskop. Posisinya menggantikan pemutaran film Stand By Me Doraemon 2 yang terkena dampak coronavirus.

Sumber: ODEX

The post ODEX Indonesia Umumkan Penayangan Lokal Stand by Me Doraemon 2 appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.



from Berita Anime, Manga, Figure, dan Kehidupan di Jepang – Jurnal Otaku Indonesia https://ift.tt/3p8Bdua

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Your Ad Spot